Anies Pecah Lagi di Ciamis dan Tasikmalaya, Perubahan Tak Terbendung
Tasikmalaya, FreedomNews – Capres Anies Baswedan pada Kamis (4/1/2023) berkampanye di Ciamis dan Tasikmalaya, Jawa Barat. Di Ciamis dan Tasikmalaya itu, Anies Baswedan disambut gegap-gempita oleh ribuan masyarakat Ciamis dan Tasikmalaya.
Kedatangan Anies juga disambut para ulama dan intelektual setempat disertai lantunan sholawat badar dan asygil. Dalam orasinya, Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan mengajak masyarakat Ciamis dan Tasikmalaya untuk semangat berjuang menuju perubahan.
"Perubahan harus terus diikhtiarkan dan memerlukan kewenangan," tegas Anies. Anies Baswedan juga mengingatkan bahwa perubahan dan kewenangan itu ditentukan pada kemenangan pada 14 Februari 2024.
Untuk itu, tegas Anies, perubahan juga begitu ditentukan pada 14 Februari 2024. "Pada 14 Februari itu hanya disediakan waktu 6 jam bagi Rakyat untuk melakukan perubahan," kata Anies.
Menyikapi begitu antusiasmenya sambutan warga Ciamis dan Tasikmalaya, Ahmad Heryawan alias Aher, Ketua Timnas AMIN untuk wilayah Jabar menyatakan optimismenya suara Jabar bisa tembus meraih di atas 80 persen.
Sebelumnya, Anies Baswedan juga disambut ribuan masyarakat Ciamis pada Kamis pagi harinya. Mereka menyambut dengan gegap-gempita Anies di Aula Islamic Center, Ciamis.
Antusiasme penyambutan datang dari massa Relawan dan partai pengusung PKS, Nasdem, PKB, dan Partai Ummat. Para Jurkam yang tampil di hadapan massa berorasi dan mengajak agar mereka mencoblos pasangan AMIN Nomor 1, mengawal dan proses pencoblosan di TPS-TPS hingga tuntas.
"Aminkeun Ciamis", adalah tema kampanye di salah satu wilayah tatanan Sunda ini. Sedangkan kentongan bambu yang kerap ditabuh saat jurkam berorasi adalah simbol semangat bangkit rakyat Ciamis yang menghendaki perubahan dan perbaikan Negeri yang lama tidur pulas. (BS)