Jalan Gembira Sukses, Tamsil Ajak Siaga Amankan TPS
Makassar, FreedomNews – Spirit Jalan Gembira Anies-Muhaimin di Sulawesi Selatan diharapkan berlanjut. Satu juta peserta momen politik terbesar di Sulsel itu, diimbau melanjutkan pergerakan hingga ke tempat pemungutan suara (TPS) pada pemilu dan Pilpres 2024 mendatang.
“Jangan lengah. Kawal suara dari TPS. Itu tugas krusial yang harus dilakukan untuk mencegah kecurangan,” ujar Ketua Panitia, Tamsil Linrung di sela tasyakuran Jalan Gembira di Unhas Hotel and Convention, Makassar pada Selasa (3/10/2023).
Jalan Gembira yang dihadiri lebih dari satu juta masyarakat dari berbagai daerah di Sulsel itu telah menyita perhatian publik. Menjadi kegiatan fenomenal, memicu percakapan di medsos, bahkan ditahbiskan sebagai benchmark pengumpulan massa capres terbanyak saat ini.
Tasyakuran dan ramah-tamah diinisiasi oleh Tamsil Linrung selaku Ketua Panitia Jalan Gembira. Dihadiri seluruh pihak yang berpartisipasi dalam kesuksesan kegiatan Jalan Gembira. Antara lain, empat partai pengusung, simpul-simpul relawan, serta tokoh-tokoh masyarakat yang juga telah mengambil peran dalam rangkaian kegiatan Anies selama safari di Sulsel.
Inisiator Posko Pilihan Rakyat (PPR) ini juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh komponen yang mendukung Jalan Gembira. Acara tersebut bisa sukses dilaksanakan karena soliditas dan kolaborasi dari berbagai pihak.
“Peristiwa bersejarah yang telah sama-sama kita torehkan itu, merupakan komunikasi politik terbaik. Secara bersama-sama kita menyampaikan pesan tentang ketulusan mendukung Anies – Muhaimin tanpa iming-iming. Kita sama-sama menginginkan perubahan,” imbuh senator Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI ini di hadapan seribuan panitia yang hadir.
Jalan Gembira, ujar Tamsil, berhasil menyedot animo publik bukan karena siapa penyelenggaranya. Lautan manusia berkumpul tanpa dimobilisasi adalah buah kolaborasi yang dibangun oleh seluruh pihak. Termasuk partai pengusung dan simpul-simpul relawan.
Tamsil Linrung yang kembali membidik DPD pada pileg 2024, menyampaikan terima kasih serta mengapresiasi dedikasi seluruh pihak yang telah mengorbankan waktu, tenaga dan materinya untuk menyukseskan kegiatan Jalan Gembira.
“Biaya dan hadiah yang dipersembahkan pada acara Jalan Gembira juga bersumber dari beberapa pihak yang ikut menyumbangkan materinya,” papar Tamsil.
Tamsil berharap satu juta pendukung Anies – Muhaimin di Sulsel bergabung menjadi Relawan Saksi (RELASI) Anies – Muhaimin. RELASI akan mendapat bimbingan teknis sebelum ditempatkan di seluruh TPS se-Sulsel.
RELASI menjadi pertanda bahwa momentum Pemilu 2024 disambut oleh masyarakat dengan riang gembira tanpa paksaan menyambut era perubahan. Karena RELASI hadir mengusung semangat Jalan Gembira Anies – Muhaimin yang fenomenal. (JD)