Wakil Ketua DPD Bahas Kerjasama Pendidikan dan Syiar Islam dengan Mufti Malaysia
Tangerang Selatan, FreedomNews – Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung menerima kunjungan delegasi Mufti Perlis Malaysia di aula Sekolah Insan Cendekia Madani (ICM), Serpong pada Jumat (25/10/2024).
Tamsil Linrung mengatakan, kunjungan ini merupakan upaya menjalin kerja sama serta mempererat hubungan persahabatan Indonesia-Malaysia. Khususnya dalam pengembangan pendidikan dan syiar Islam.
"Indonesia dan Malaysia memiliki kedekatan yang kuat dalam berbagai aspek. Termasuk di sektor pendidikan dan syiar Islam. Pertemuan ini kita harapkan memperdalam kerjasama antara dua negara. Seperti pertukaran pelajar, muballigh, maupun beasiswa," terang Tamsil.
Tamsil Linrung juga mendorong semakin banyak mahasiswa Indonesia, khususnya dari daerah yang menempuh pendidikan di kampus-kampus berkualitas dan bertaraf internasional. Khususnya di Malaysia.
Menurutnya, kerjasama bidang pendidikan dan keagamaan antara Indonesia dengan Malaysia sudah terjalin sejak lama. Banyak mahasiswa Indonesia yang belajar di Malaysia, begitupun sebaliknya. Hal itu lantaran kedekatan budaya kedua negara serumpun.
Tamsil mencontohkan, Sekolah Insan Cendekia Madani yang ia dirikan, sejak awal digagas sebagai lembaga pendidikan Islam modern dan berwawasan global. Hal itu diejawantahkan dengan menjalin kerjasama internasional sebagai upaya membangun sumber daya manusia unggul.
Kunjungan mufti Negeri Perlis Malaysia Profesor Dato' Mohammad Asri bin Zainul Abidin, kata Tamsil, diharapkan membuka peluang baru dalam pengembangan pendidikan dan kerjasama keislaman.
Dalam kesempatan yang sama, Dato' Mohammad Asri bin Zainul Abidin mengungkapkan, bahwa sudah menantikan pertemuan dengan Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung.
Sebelumnya, Mufti Perlis telah berkunjung ke beberapa tokoh, lembaga dan ormas Islam yang ada di Indonesia. "Harapannya, pertemuan-pertemuan ini mampu menghasilkan kerja sama dalam pengembangan Islam lintas negara," imbuh Dato' Mohammad Asri.
Dalam pertemuan tersebut, Dato' Mohammad Asri mengundang Wakil Ketua DPD untuk berkunjung ke negaranya. Hal tersebut dimaksudkan untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah dan membangun jejaring internasional dan solidaritas dunia Islam.
Pada akhir pertemuan, Mufti Perlis mengungkapkan rencana Konferensi Ulama Internasional yang akan digelar di Jakarta. (*)
Jusman Dalle